5 Kesalahan Kesehatan Yang Sering Dilakukan di Pagi Hari
Tips Sehat dan Cantik - Karena ketidaktahuan kita, terkadang kita menyepelekan hal-hal kecil di pagi hari yang justru membuat kita menjadi kurang bersemangat dalam menjalani aktivitas yang ada di hari tersebut. Bahkan, efek tersebut masih dapat berlanjut sampai mempengaruhi kesehatan kita.
Tahukah Anda apa saja hal-hal sepele di pagi hari yang dapat memberikan pengaruh buruk bagi kesehatan? Berikut adalah jawabannya.
1. Terperanjat dari tempat tidur
Ketika sedang tidur, otot-otot yang ada di punggung sering menjadi kaku. Oleh karena itu, ketika Anda bangun janganlah terlalu bersemangat dengan langsung turun dari tempat tidur. Hal ini karena bisa mengakibatkan otot menjadi kejang seketika. Sebaiknya, lakukan beberapa peregangan terlebih dahulu supaya otot yang kaku menjadi kendur.
2. Menutup jendela
Udara di pagi hari memang terasa lebih dingin sehingga hal ini seringkali menjadi alasan kenapa sebagian orang enggan membuka jendelanya pada pagi hari. Padahal, udara yang ada di ruangan sudah seharusnya diganti dengan udara segar di pagi hari. Perlu diketahui bahwa udara di pagi hari sangat baik untuk kesehatan.
3. Atur ulang alarm
Ketika Anda mempunyai hal penting yang harus dilakukan di pagi hari, sebaiknya jangan setel alarm bertepatan dengan hal penting tersebut. Aturlah alarm tersebut setidaknya satu jam lebih awal. Hal ini penting dilakukan karena umumnya orang akan kembali tidur setelah mematikan alarm. Selang 10 menit kemudian, orang tersebut langsung bangun untuk segera melakukan aktivitas pentingnya. Ini jelas tidak baik terhadap kesehatan.
4. Bekerja terlalu keras
Memulai aktivitas di pagi hari memang sangat baik, tetapi kita juga jangan bekerja terlalu keras demi memperoleh istirahat di siang hari atau sore hari. Sebaiknya, bangunkan dulu suasana hati di pagi hari dengan cara beristirahat sejenak atau melupakan masalah pekerjaan beberapa saat supaya mood dapat meningkat. Jika tidak dilakukan, kemungkinan stres dapat menghampiri Anda.
5. Olahraga
Kita tahu olahraga adalah kegiatan positif yang dapat meningkatkan kesehatan tubuh. Namun, penting juga bagi kita untuk memahami kondisi yang tepat untuk berolahraga. Jika sebelum sarapan Anda telah berolahraga, hal itu malah akan membuat tubuh Anda rentan terserang penyakit.
Itulah 5 kesalahan kesehatan di pagi hari yang masih dilakukan oleh sebagian besar orang. Semoga informasinya bermanfaat, ya!
Tahukah Anda apa saja hal-hal sepele di pagi hari yang dapat memberikan pengaruh buruk bagi kesehatan? Berikut adalah jawabannya.
1. Terperanjat dari tempat tidur
Ketika sedang tidur, otot-otot yang ada di punggung sering menjadi kaku. Oleh karena itu, ketika Anda bangun janganlah terlalu bersemangat dengan langsung turun dari tempat tidur. Hal ini karena bisa mengakibatkan otot menjadi kejang seketika. Sebaiknya, lakukan beberapa peregangan terlebih dahulu supaya otot yang kaku menjadi kendur.
2. Menutup jendela
Udara di pagi hari memang terasa lebih dingin sehingga hal ini seringkali menjadi alasan kenapa sebagian orang enggan membuka jendelanya pada pagi hari. Padahal, udara yang ada di ruangan sudah seharusnya diganti dengan udara segar di pagi hari. Perlu diketahui bahwa udara di pagi hari sangat baik untuk kesehatan.
3. Atur ulang alarm
Ketika Anda mempunyai hal penting yang harus dilakukan di pagi hari, sebaiknya jangan setel alarm bertepatan dengan hal penting tersebut. Aturlah alarm tersebut setidaknya satu jam lebih awal. Hal ini penting dilakukan karena umumnya orang akan kembali tidur setelah mematikan alarm. Selang 10 menit kemudian, orang tersebut langsung bangun untuk segera melakukan aktivitas pentingnya. Ini jelas tidak baik terhadap kesehatan.
4. Bekerja terlalu keras
Memulai aktivitas di pagi hari memang sangat baik, tetapi kita juga jangan bekerja terlalu keras demi memperoleh istirahat di siang hari atau sore hari. Sebaiknya, bangunkan dulu suasana hati di pagi hari dengan cara beristirahat sejenak atau melupakan masalah pekerjaan beberapa saat supaya mood dapat meningkat. Jika tidak dilakukan, kemungkinan stres dapat menghampiri Anda.
5. Olahraga
Kita tahu olahraga adalah kegiatan positif yang dapat meningkatkan kesehatan tubuh. Namun, penting juga bagi kita untuk memahami kondisi yang tepat untuk berolahraga. Jika sebelum sarapan Anda telah berolahraga, hal itu malah akan membuat tubuh Anda rentan terserang penyakit.
Itulah 5 kesalahan kesehatan di pagi hari yang masih dilakukan oleh sebagian besar orang. Semoga informasinya bermanfaat, ya!
Belum ada Komentar untuk "5 Kesalahan Kesehatan Yang Sering Dilakukan di Pagi Hari"
Posting Komentar